Sabtu, 20 Mei 2023

SEBANYAK 160 MAHASISWA IAI AL-AZIS DI WISUDA DAN UCAP JANJI

 



Institut Agama Islam Az-Zaytun Indonesia (IAI AL-AZIS) selenggarakan Sidang Terbuka Senat Sempena Wisuda dan Ucap Janji Wisudawan Ke-3 Tahun Akademik 2022/2023. Acara dilaksanakan pada Sabtu, 20 Mei 2023 di Auditorium Mini Zeteso, Gedung Ali bin Abi Thalib, Al-Zaytun.

Senat IAI AL-AZIS saat akan memulai acara Sidang Terbuka Sempena Wisuda Ke-3

Acara sakral pelantikan wisudawan dimulakan pukul 08.00. Acara dibuka oleh Ketua Senat IAI AL-AZIS, Dr. Ir. Bambang Triyoga, M.T. Tema wisuda ketiga kali yaitu “Mewujudkan Masyarakat Sehat, Cerdas, dan Manusiawi dalam Perspektif Pembangunan Gelombang Kedua Al-Zaytun.”
Para tamu undangan VVIP yang hadir 

Sejumlah tamu penting turut hadir pada kesempatan tersebut. Bidang Ahli Akademik Kopertais Wilayah II Jawa Barat, Dr. H. Ramdani Wahyu Sururie, M.Ag., M.Si.; Dosen Purna Tugas IAI AL-AZIS Letjen (Purn.) Kivlan Zein, S.I.P., M.Si.; Wartawan Senior Majalah Tokoh Indonesia, Drs. Ch. Robin Simanullang.

Datuk Sir Imam Prawoto, KRRS., S.E., M.B.A., C.R.B.C., Rektor IAI AL-AZIS

Hadir pula Prof. Dr. (H.C.) Dahlan Iskan, Menteri BUMN RI pada Kabinet Indonesia Bersatu II, masa Presiden Susilo Bambang Yudoyono. Ia didaulat untuk menyampaikan tausyiyah dan orasi ilmiah dihadapan para wisudawan dan tamu undangan.

Prof. Dr. Dahlan Iskan, Menteri BUMN Kabinet Indonesia Bersatau II

Dahlan Iskan menyampaikan bahwa ia baru pertama kali menyanyikan lagu Indonesia Raya 3 stanza selama hidupnya. Karena yang dipahami banyak rakyat bangsa Indonesia hanya yang stanza pertama. 


"Untuk pertamakalinya seumur hidup selama 72 tahun, menyanyikan lagu Indonesia Raya dalam 3 stanza ya di Al-Zaytun," ucapnya.


Dahlan Iskan hadir atas undangan Syaykh Al-Zaytun. Ia menyampaikan mengenai kemerdekaan dan kemajuan dari Mahad Al-Zaytun. Dahlan Iskan juga menyampaikan kekagumannya kepada Syaykh Al-Zaytun Prof. Dr. AS. Panji Gumilang, M.P., yang serius mengembangkan Al-Zaytun hingga bisa seperti saat ini.


"Kemerdekaan adalah modal Al-Zaytun untuk terus maju dan berkembang, " kata Dahlan Iskan.

Prof. Dr. Abdus Salam Rasyidi Panji Gumilang, M.P.,  Syaykh Al-Zaytun/Grand Chancellor IAI AL-AZIS

Sementara Syaykh Al-Zaytun, Grand Chancellor IAI AL-AZIS Prof. Dr. AS. Panji Gumilang, M.P., menyampaikan orasi ilmiah dibuka dengan menyanyikan lagu bahasa Ibrani, hine ma tov, yang diikuti hadirin.

Dalam orasinya Syaykh Al-Zaytun mengajak hadirin agar mempunyai gagasan. Menurutnya, dengan gagasan seseorang bisa menguasai dunia tanpa harus duduk di kekuasaan. Orang yang punya gagasan akan berani, tanpa takut menghadapi perubahan dan kemajuan zaman.


"Gagasan inilah yang akan menaklukan apasaja tanpa harus duduk di kursi kekuasaan, dan inilah yang kita miliki," kata Syaykh Al-Zaytun. 


Sidang Terbuka Senat IAI AL-AZIS Sempena Wisuda Ke-3 berjalan dengan lancar. Mahasiswa yang diwisuda sebanyak 160 mahasiswa dari tiga fakultas atau enam program studi (prodi).

Para Wisudawan Ke-3 IAI AL-AZIS dari tiga fakultas sebannyak 160 Mahasiswa

Dari Fakultas Tarbiyah sebanyak 42 wisudawan, terdiri dari Prodi Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah (PGMI) sebanyak 31 wisudawan dan dari Prodi Pendidikan Bahasa Arab (PBA) sebanyak 11 wisudawan.

Syifaus Sabilah, S.Pd., mewakili wisudawan Fakultas Tarbiyah


Dari Fakultas Syariah sebanyak 87 wisudawan, terdiri dari Prodi Hukum Tatanegara (HTN/Siyasah) sebanyak 26 wisudawan, dan Prodi Hukum Ekonomi Syariah (HES/Muamalah) sebanyak 61 wisudawan.

Fitri Anisa, S.H., mewakili wisudawan Fakultas Syariah


Dari Fakultas Dakwah sebanyak 31 Wisudawan, terdiri dari Prodi Manajemen Dakwah (MD) sebanyak 9 wisudawan, dan Prodi Komunikasi dan Penyiaran Islam (KPI) sebanyak 22 Wisudawan.

Budi Santoso, S.Sos., mewakili wisudawan Fakultas Dakwah


Para wisudawan ditetapkan berdasarkan Surat Keputusan Rektor (SKR) Nomor 247/IAI AL-AZIS/X-1444/IV-2023 Tentang Penetapan Nama-Nama Wisudawan Program Sarjana (Strata-1) Institut Agama Islam Az-Zaytun Indonesia (IAI AL-AZIS) Tahun Akademik 2022/2023.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar